DAILYPOST.ID | YourLife – Demam berdarah adalah penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Gejalanya seperti demam tinggi, sakit kepala, demam yang tak menentu, nyeri otot dan sendi, ruam kulit, dan pendarahan ringan.
Dilansir melalui datadoks, kementerian kesehatan (Kemenkes) melaporkan dalam pekan ke-22 atau sekitar pada periode bulan Januari hingga Maret 2023 terdapat 35.694 kasus demam berdarah dangue (DBD) di seluruh Indonesia.
Oleh karena itu sangat penting untuk kamu selalu menjaga kebersihan rumah, serta bak mandi agar tidak menjadi sarang nyamuk DBD.
Apabila kamu sudah terlanjur terjangkit virus DBD, maka pahami dan lakukan lah cara berikut ini.
Berikut ini lah 5 cara untuk mengatasi demam berdarah
1. Beristirahat Yang Cukup
Istirahat yang cukup sangat penting untuk membantu tubuh kamu melawan infeksi. Pastikan kamu tidur minimal 8 jam setiap malam.
Jangan sampai kamu begadang disaat kamu sedang terinfeksi virus nyamuk Aedes aegypti, beristirahat lah yang cukup agar tubuh kamu segera membaik.
2. Minum banyak cairan yang berserat Dan bergizi
Demam berdarah dapat menyebabkan dehidrasi, yang dapat memperburuk gejala. Minumlah banyak cairan seperti air putih, jus buah, atau sup untuk mencegah dehidrasi.
Selain itu, apabila kamu terlanjur terjangkit virus DBD, disarankan untuk kamu minum yang berserat.
Seperti jus jambu, kelapa muda, serta cairan isotonik untuk menetralisir virus yang ada didalam tubuh kamu.
3. Konsumsi obat penurun panas
Kamu bisa konsumsi obat penurun panas seperti paracetamol untuk membantu menurunkan demam. Hindari konsumsi aspirin karena dapat meningkatkan risiko pendarahan.
4. Pantau trombosit darah
Demam berdarah dapat menyebabkan trombosit darah turun, yang dapat meningkatkan risiko pendarahan.
Minta lah kepada suster atau perawat untuk lakukan pemeriksaan trombosit darah secara rutin guna memantau kondisi keadaan kamu.
5. Segera lah pergi ke dokter
Segera pergi ke dokter jika kamu sudah mengalami gejala demam berdarah, terutama jika kamu mengalami seperti demam tinggi yang tidak kunjung turun, sakit perut yang parah, muntah disertai diare pendarahan dari hidung, gusi, atau vagina, ruam kulit yang semakin parah.
Itu lah 5 hal yang harus kamu lakukan ketika kamu terkena virus Aedes Aegypti agar penularan virus tidak semakin parah. Semoga bermanfaat untuk kamu ***